05 February 2013

Surat Dari Anak TK

Hari ini aku lulus TK.
Enam tahun lagi aku lulus SD.
Sembilan tahun lagi aku lulus SLTP.
Dua belas tahun lagi aku lulus SLTA.
Lima belas tahun lagi aku lulus jadi sarjana.

Dan setelahnya, masih banyak ujian yang harus aku tempuh.

Ujian pekerjaan.
Ujian kesehatan.
Ujian kemiskinan.
Ujian kekayaan.
Ujian penantian.
Ujian kesetiaan.
Ujian kejujuran.
Ujian pengharapan.
Ujian pengampunan.
Ujian pemakluman.
Ujian kepercayaan.
Ujian keikhlasan.
Ujian kerendahan hati.
Ujian iman.
Ujian perpisahan.
Ujian kematian.

Kakak-kakak yang sombong,
Oom-oom yang selingkuh,
Tante-tante yang suka iri hati…

Dulu kalian pernah TK juga kan?
Berapa usia kalian sekarang?
Lalu kenapa kelakuan kalian masih seperti aku?

Kapan kita main bekel bersama?
Pesta ulang tahun kalian ada badutnya juga?
Kalian kadang masih ngompol pun?

Aku kepingin punya pacar banyak seperti kakak.
Aku kepingin pulang malam terus seperti oom.
Aku kepingin bisa judes kayak tante.

Bolehkah?
Toh sifat kita hampir mirip?

Sudah ya.
Aku mau jambak rambut adik bayi lagi.
Dia ganggu banget soalnya.

Sampai nanti!

Oleh @Dear_Connie Sumber: http://poeticonnie.tumblr.com

No comments:

Post a Comment