24 January 2013

Pengawal Pribadi, Sahabat Terbaik

Dear pengawal pribadiku,

Terimakasih sudah setahun lebih ini kamu menjadi pengawalku.
Banyak suka dan duka yang kubagi dengan (melalui) kamu.
Tubuhmu mulai penuh dengan luka, maaf aku kurang memperhatikanmu.
Maaf atas segala hal yang aku bebankan ke kamu.
Tugasku, hobiku, bahkan kenanganku aku bebankan ke kamu.
Padahal, pengawalku bukan hanya kamu.
Aku juga punya si Kuning yang seharusnya bisa berbagi beban denganmu.
Tapi menurutku itu ribet, jika harus membawa dua pengawal sekaligus.
Iya, aku tahu aku egois.
Maafkan aku, aku selalu menyusahkanmu.
Tapi kamu hebat.
Kamu tak pernah mengeluh
Kamu selalu siap saat aku butuh.
Aku beruntung punya kamu.
Meski kamu tak sehebat pengawal pribadi orang lain,
Tapi sungguh aku menyayangimu.
Denganmu aku bisa berbagi semua hal.
Saat aku sedih, kamu yang aku cari.
Kamu dengan senang hati menyanyikan lagu kesukaanku,menghiburku.
Saat aku bahagia, kamu juga yang aku cari.
Dengan senang hati dan turut berbahagia.
Kamu, kamu membeku moment bahagia itu.
Agar suatu hari saat aku bersedih,
Aku bisa bersyukur dengan melihat kebahagianku dulu
Begitupun,
Saat aku panik akan tugasku yang tertinggal
Lagi-lagi, aku mencarimu
Dan seperti dugaanku, kamu memang selalu bisa diandalkan.
Kami menyimpan tugasku, membuatku selamat dari teguran bahkan cacian para dosen.
Dan juga, sekarang.
Kamu menemaniku menulis surat yang sebenarnya kutujukan padamu.
Hahahaha kamu memang pengawalku yang paling juara!

Pengawalku, terimakasih atas semua kebaikanmu dan penyelamatanmu.
Aku janji, aku akan lebih memperhatikanmu. Terimakasih (lagi) pengawal pribadiku, sekaligus sahabat terbaikku, Samsung Galaxy Young.

Salam,
Pice

Bekasi, 23 Januari 2013



oleh @Pice_
diambil dari http://fitripurichandra.tumblr.com

No comments:

Post a Comment