13 February 2013

Senarai


Orang yang paling pengen ditemui ketika gathering #30HariMenulisSuratCinta tanggal 17 Februari 2013? Ini dia daftarnya:

1.     @Riesna_. Kenapa? Berkat dia, aku kenal banyak orang dari dunia lain selain duniaku. Aku bersyukur “ditemukan” olehnya. Makasih, Riesnaaa… . Mwuah. Emmm… tapi sebetulnya dia nggak ikutan #30HariMenulisSuratCinta tahun ini, sih. Yah, siapa tahu aja dia bisa diselundupin dalam acara itu. Meski nggak ikut, dia tetep nulis, kok. Ini buktinya.
2.    @ch_evaliana. Kenapa? Karena dia galak. Tapi dudul. Tapi lucu. Tapi tulisannya keren. Ngalir banget gitu, sist. Baca tulisannya berasa kayak dengerin dia cerita. Kayak orang ngobrol. Bener, dah. Cek aja tulisannya di sini. (komen bagus ini dibayar dengan batagor gratis selama setahun). Abis gathering, jadi guide keliling Bandung ya, Ceu! Heuheuheu… .
3.    @_tikakarlina. Kenapa? Aku bukan mau uwel-uwel pipi kamu kayak yang Riesna lakuin. Aku udah bilang kan aku pengen kamu percaya sama aku, Tik? *genggam tangan Tika* *pasti kamu mau bilang “tapi, kak”* *terus aku tempelkan telunjukku di bibirmu* (huakakakakak.. uek!)
Tik, kalo ketemu kamu, aku pengen mengadakan transfusi pipi. Pipi aku kan tirus, tuh, jadi kalo sebagian isi pipimu didonorkan ke aku kayaknya nggak papah, deh. Oleh sebab aku ingin mengadakan transfusi, aku butuh dokter atau perawat. Jadi, aku pengen juga Ajen yang ada di nomor 4 di bawah ini dateng.
4.    @Ajenangelina. Menurutku, tulisan perawat yang satu ini asoy banget. Detail. Nggak percaya? Cek aja di sini. Aku pikir semula dia anak sastra UI (nggak ngerti, deh, ngambil kesimpulan gini dari mana. Hahaha). Kadang aku heran, kapan dia nulisnya, ya? Dia pasti luar biasa karena setahuku suster itu sibuk bet. Dia jarang ngetwit, tapi kalo udah ada pertandingan Chelsea, dia pasti hilir mudik di linikala.
5.    @Sindyshaen. Kenapa? Pertama kali aku kenal Sindy gara-gara Ajen pamer tulisannya tentang rokok. Ajen dan Ceu Eva (tuh, pake “V”!) bikin cerita tentang rokok dengan nada yang bersahabat. Beda dengan aku yang terang-terangan nggak suka rokok. Berhubung ternyata Sindy juga nggak suka rokok, aku mendukung upaya Sindy nulis kontrarokok. Jadilah skor kami 2 – 2. Dua pro, dua kontra. Hehehe… . Oh, ya, ini tulisan Sindy tentang rokok.
6.    @EviSriRezeki. Aku paling suka tulisanmu yang ini, apalagi pas bagian judul. Enak banget gitu kayaknya nulis “EPAAAAAAA”. Kalian berdua beruntung bisa ikut dua hati dan berbagi dengan cara sendiri. Berasa baca surat dari sahabat pena dulu. Hehehe.
7.    @arsachputri. Kayaknya dia juga nggak ikutan #30HariMenuliSuratCinta, sih, tapi aku pengen dia dateng ke gathering. Kenapaaa? Ya, biar ada barengan gitu. Secara rumah kami lumayan deketan. Hehe. Masa kopdar ama yang jauh, tapi yang deket belom?
8.    @I_AM_BOA. Onty Bety. Bener kata psk (penulis surat kaleng) di sini, onty Bety terutama lebih keren dengan tulisannya yang berbahasa Inggris.
9.    @Vandakemala. Ini onty juga. Ada yang bilang suaraku di telepon mirip dengan suaranya Vanda. Aku pengen ngecek suara aslinya. Jangan-jangan kami adalah saudara yang lama terpisah. Hm, betapa curiga itu perlu.
10.  @hauranazhifa. Menurutku, dia yang nada tulisannya paling konsisten, baik di twit, maupun di blog. Tulisan-tulisannya cantik dan anggun kayak ava-avanya. Nih, misalnya ini.
11.   @aprieJ. Kalo liat avanya dari jauh, dia mirip siswaku yang namanya @nateril alias dango (aku nyebut dia dango karena pipinya kayak kue dango). Kesamaan Aprie dan aku adalah memberlakukan jet lag di mana-mana: angkot dan taksi, misalnya. Hohoho… .
12.  @zarryhendrik. Kenapa? Ya, pengen nyebut aja. Nggak boleh? Hih.
13.  @korekapikayu. Dia cenderung antimainstream. Ya, emang, sih, kalo liat tulisan-tulisannya di sini, logika gue kadang nggak nyampe, bo! Aku betul-betul mengandalkan “rasa” ketika membaca tulisan-tulisannya (hah, betapa dangkalnya akuh). Btw, hal lain tentang Kak Michael Edward… ah, kubicarakan besok saja. Besok aku mau kirim surat buat dia. Tapi jangan bilang-bilang dia, ya? Iya. *biar cepet*
14.  Para bosse @poscinta. Ide surat-suratan gini keren, lho! Aku baru ikut tahun ini dan aku suka! Jadi pengen liat orang-orang macam apa yang ada di balik layarnya.
15.  Pengirim surat kaleng. Sebetulnya, aku curiga dia adalah salah satu orang yang namanya tersebut di sini. Ya, siapa pun, yang jelas, aku bersyukur tulisanku diperhatikan dengan saksama dan bisa dinikmati. Kamu keren, psk! :))
16.  @jodohku. Ini ajang gathering, sis, bukan ajang cari jodoh! Ya, bodo amat. Tulisan, tulisan gue. Blog, blog gue. Otak, otak gue. Tujuan, tujuan gue. Jodoh, jodoh gue. Mau apa?
17.  HEIIII… BOLEH, NGGAK, SIH, NYEBUTIN SEMUA ORANG?

          Nah, banyak banget, kan, yang pengen aku temuin?
          Sayangnya, kemauanku itu belum bisa terwujud tahun ini. Kenapaaa? Karenaaa… ada reuni SMA. Udah 10 tahun sejak kami lulus SMA (nggak perlu diitung juga gue angkatan berapa, cuy).
          Terus, ngapain aku nulis sepanjang ini?
          Yah, ini kan andaianku kalo aku dateng. Gimana, sih?
        Jadi, sampai ketemu lain waktu. Kalo kata temenku, “beli pompa bareng Elvi Sukaesih; sampai jumpa terima kasih).


Salam manis,


aku

Oleh @Ikafff
Diambil dari http://ikafff.blogspot.com

No comments:

Post a Comment