#30HariMenulisSuratCinta adalah proyek non komersil yang digagas untuk menggabungkan kesenangan menulis di twitter dan blog. Proyek belajar menulis bersama ini dilaksanakan setiap 14 Januari - 14 Februari setiap tahunnya. Ini adalah tahun ketiga pelaksanaan proyek menulis yang juga menjadi ajang silaturahmi dari blog ke blog.
11 February 2013
Kamu yang Membajak Isi Hatiku
Selamat mengawali hari, kamu yang isi hati dan kepalanya serupa milikku. Sedang apa kamu di sana, di seberang pulau? Masih sanggup membaca isi hatiku untuk kau tuliskan? Masih sanggup kamu meracaukan isi kepalaku dan menuangkannya dalam gores tulisan?
Teganya kamu menulis dengan mengintip hatiku dulu lalu dengan kuatnya memaksa aku menangis deras membacanya. Aku menyembunyikannya dan kau mengatakannya pada dunia. Tapi seringkali goresanmu memaksaku untuk merasa lega.
Siapa kamu sesungguhnya? Apakah kamu serupa renkarnasi aku sebelum mati? Apa kamu adalah wujud diriku yang lain dengan hati dan pikiran yang sama? Apakah kita kembar yang terpisahkan? Mohon beritahukan aku sebelum aku merasakan diriku ganda.
Kamu di seberang pulau…
Jika aku kehilangan kata untuk hati dan pikiranku, sudikah kau terus menuliskannya untukku? Jika aku hanya sanggup mengatakannya dengan linangan, sudikah kau menuliskannya dengan goresan? Temani aku dengan hati dan pikiran kita yang selalu serupa. Mari terus merangkai kata berdua.
Untuk kamu, Amy di pulau Sulawesi
Dari aku di pulau Jawa yang berhati serupa milikmu…
Oleh @hotarukika kepada @Amy_AWP
Diambil dari http://hotarukika.tumblr.com
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment